MUBES dan PEMIRA HMPJ 2024

Pada Senin, 24 Juni 2024, telah dilaksanakan kegiatan Musyawarah Besar (MUBES) dan Pemilihan Raya (PEMIRA) Himpunan Mahasiswa Prodi Jepang (HMPJ) Universitas LIA 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mengamandemen serta meninjau Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) HMPJ Universitas LIA 2024 dan memilih Ketua HMPJ Universitas LIA periode 2024/2025. Kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh MC yaitu saudara Bayu pada pukul 10.41 WIB dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya hingga pukul 10.45 WIB. Lalu disambung dengan beberapa sambutan, yaitu dari ketua pelaksana, ketua HMPJ Universitas LIA, Pengurus BEM Universitas LIA, Pembina HMPJ Universitas LIA, Kaprodi Bahasa Jepang Universitas LIA. Lalu, presidium sidang sementara (SC) mengambil alih kegiatan dengan maju ke depan untuk membacakan Penetapan Presidium MUBES HMPJ Universitas LIA 2024 pada pukul 10.58 WIB. Presidium MUBES HMPJ Universitas LIA 2024 berasal dari QUORUM yang hadir. Setelah presidium ditetapkan, p...